





Badan Intelijen Negara Daerah (BINDA) Provinsi Kalimantan Selatan meresmikan lapangan tenis di kawasan Kantor BINDA Kalsel, Banjarbaru, Senin (26/1/2026). Peresmian ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan internal menjelang serah terima jabatan yang akan dilaksanakan keesokan harinya.
Kepala BIN Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, Brigjen Pol. Nurullah, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pembangunan lapangan tenis ini bukan hanya sekadar penyediaan sarana olahraga, tetapi juga menjadi simbol komitmen BINDA Kalsel dalam membangun keseimbangan antara profesionalisme kerja dan kesehatan jasmani.
“Lapangan tenis yang kita resmikan ini bukan sekadar sarana olahraga, melainkan simbol komitmen BINDA Kalsel dalam membangun keseimbangan antara profesionalisme kerja dan kesehatan jasmani,” ujar Nurullah.
Ia menegaskan bahwa tantangan tugas intelijen ke depan semakin kompleks dan dinamis, sehingga diperlukan kondisi fisik dan mental yang optimal agar seluruh personel mampu menjalankan tanggung jawab secara maksimal.
Dengan hadirnya fasilitas ini, Nurullah berharap lapangan tenis dapat memberikan manfaat nyata, di antaranya meningkatkan kebugaran, mempererat kekompakan, serta menumbuhkan semangat sportivitas dan disiplin.
“Saya berharap lapangan ini dapat meningkatkan kesehatan jasmani, mempererat kebersamaan seluruh personel, serta menumbuhkan daya juang yang sejalan dengan nilai-nilai dasar pelaksanaan tugas intelijen,” tambahnya.
Pada kesempatan tersebut, Brigjen Pol. Nurullah juga menyampaikan apresiasi kepada Gubernur Kalimantan Selatan yang berkenan hadir dan turut meresmikan fasilitas olahraga tersebut. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada panitia serta seluruh personel yang telah bekerja sama menyukseskan kegiatan.
Ia mengajak seluruh jajaran BINDA Kalsel untuk memanfaatkan dan merawat fasilitas tersebut dengan sebaik-baiknya, menjadikannya sebagai sarana membangun kesehatan, kebersamaan, serta semangat positif dalam mendukung pelaksanaan tugas. MC Kalsel/Fuz
sumber : diskominfomc.kalselprov.go.id










